PT Yulie Sekuritas Indonesia Tbk (IDX: YULE) menetapkan pembagian dividen tunai sebesar Rp12,69 miliar atau setara dengan Rp8 per saham untuk tahun buku 2024. Keputusan ini merupakan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada 23 Mei 2025.
Dalam keterbukaan informasi kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bursa Efek Indonesia (BEI), manajemen YULE menyampaikan pembaruan jadwal terkait pembagian dividen. Cum dividen di pasar reguler dan negosiasi akan jatuh pada 4 Juni 2025, dengan ex dividen pada 5 Juni 2025.
Baca Juga: Investor Siap-siap! Emiten Milik Lippo Group (LPIN) akan Tebar Dividen Rp45 per Saham
Tanggal pencatatan pemegang saham (recording date) yang berhak atas dividen adalah 10 Juni 2025, dan pembayaran dividen akan dilakukan pada 26 Juni 2025.
Baca Juga: Bank Jatim Rogoh Kocek Rp821 Miliar buat Dividen
Dividen akan disalurkan melalui PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dan dikenai pajak penghasilan sesuai ketentuan yang berlaku. Pemegang saham badan dalam negeri diminta menyerahkan NPWP paling lambat 10 Juni 2025, sedangkan pemegang saham luar negeri yang ingin menikmati tarif pajak berdasarkan P3B wajib mengirimkan Surat Keterangan Domisili (SKD) paling lambat 12 Juni 2025.
“Pembagian dividen ini merupakan bentuk apresiasi Perseroan kepada pemegang saham atas dukungan selama tahun buku 2024,” ujar Agustinus Sumandar, Direktur dan Corporate Secretary YULE.
电话:020-123456789
传真:020-123456789
Copyright © 2025 Powered by quickq加速器下载网址 http://qd-quickq.com/